Selasa, 14 Juli 2009

LOMBA DESAIN PRODUKSI ACARA TELEVISI & LOMBA PENULISAN SKENARIO FTV 2009 TVRI

PENDAHULUAN
Sesuai dengan surat keputusan Dewan Direksi Lembaga Penyiaran Publik Televisi Republik Indonesia, LPP TVRI Nomor : 102/KPTS/DIREKSI/TVRI/2009 tentang Pembentukan Panitia Pelaksana HUT ke 64 Proklamasi Kemerdekaan RI dan HUT Ke 47 TVRI tahun 2009, diselenggarakan Lomba :
Desain produksi acara televisidan
Penulisan skenario Film TV

Kegiatan yang diselenggarakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun Televisi Republik Indonesia ke 47 dimaksudkan untuk meningkatkan semangat kerja dan kebersamaan, sekaligus meningkatkan kualitas program siaran sesuai dengan arah dan tujuan TVRI sebagai Lembaga Penyiaran Publik seperti yang diamanatkan dalam Undang-Undang Penyiaran Nomor 32 Tahun 2002.

Dalam penyelenggaraan tahun ini diberikan kesempatan kepada karyawan TVRI dan publik, untuk berpartisipasi mengikutsertakan karyanya dalam Lomba desain produksi acara televisi dan Penulisan skenario film TV dengan kategori :
A.Lomba desain produksi :
(1) Desain produksi Dokumenter berdurasi 30 menit
(2) Desain produksi Variety Show berdurasi 90 menit
(3) Desain produksi Talks Show berdurasi 60 menit.
B. Lomba penulisan skenario film TV
(4) Skenario siap untuk diproduksi menjadi Film TV berdurasi
30 -60 menit.

MAKSUD DAN TUJUAN
Untuk meningkatkan kualitas program acara yang sesuai dengan Visi dan Misi TVRI sebagai Lembaga Penyiaran Publik.
Meningkatkan apresiasi publik terhadap hasil karya sastra dengan mengangkat hasil karya/cerpen sastrawan kondang Indonesia dari berbagai daerah di Indonesia ke dalam bentuk Film TV.
Untuk mendapatkan pilihan desain produksi acara yang dapat diproduksi dan menjadi alternatif program dalam Pola Acara TVRI 2010.
Untuk mendorong kreativitas dan semangat kerja karyawan TVRI dalam menciptakan/membuat desain produksi acara televisi dan menulis skenario film TV.
Memberikan kesempatan bagi pemerhati TVRI agar berpartisipasi menyumbangkan ide, kreasi dan hasil karyanya untuk mengubah tampilan layar TVRI sekaligus pencitraan tayangan acara TVRI.
Untuk mengukur perhatian dan penilaian publik terhadap siaran TVRI melalui keikutsertaan dalam lomba.

KRITERIA/PERSYARATAN LOMBA
Lomba desain produksi acara televisi
1.Panduan program
(Judul, waktu siar, sasaran penonton, tujuan,
kriteria program, dan jenis produksi )
2. ID program/Tune ( Dalam bentuk storyboard )
3. Desain produksi
( Element/content program, durasi per-segmen )
4. Untuk DOKUMENTER dilengkapi sinopsis, treatment.
4. Kriteria presenter dan pengisi acara
5. Stage design decoration, stage lighting
( floor plan )
6. Biaya produksi ( Estimasi )

KRITERIA/PERSYARATAN LOMBA
Lomba penulisan skenario film TV
CERITA SKENARIO diangkat dari satu atau lebih dari satu CERPEN dari buku kumpulan cerpen berbahasa Indonesia karya sastrawan Indonesia. Tuliskan judul cerpen atau cerpen-cerpen yang dijadikan sumber skenario, nama cerpenisnya, judul buku kumpulannya, tahun terbit dan penerbitnya.
NASKAH SKENARIO ditulis lengkap sesuai format standar, l.k. 25 s/d 28 halaman, sehingga naskah tersebut siap untuk diproduksi menjadi Film TV.
Tuliskan TAFSIR/ANALISA singkat berkaitan dengan elemen ceritera: tokoh2 cerita, jalannya cerita, serta lokasi, dan kejadian terpenting dalam cerita.
Tuliskan penjelasan singkat mengapa cerita sekenario tersebut penting difilmkan untuk publik .


KRITERIA UMUM
1.Tidak menimbulkan konflik SARA
2.Tidak mengandung unsur kekerasan, pornografi dan pornoaksi.
3.Mendidik dan bermanfaat bagi publik

KRITERIA PENILAIAN
1. Tema /Judul
2. Ide orisinal (DOKUMENTER : sinopsis, treatment )
3. Sasaran penyampaian
4. Kemanfaatan bagi publik
5. Tata Artistik
6. Kelayakan presenter, pengisi acara.

PERSYARATAN PESERTA LOMBA
Setiap materi lomba yang dikirim harus lengkap, sesuai kriteria/persyaratan lomba.
Materi lomba dapat dikirimkan melalui jasa pengiriman atau diantar sendiri ke alamat :
Kreativitas & Pemandu Bakat
Direktorat Program & Berita , Kantor Pusat LPP TVRI
Jl.Gerbang Pemuda, Senayan –Jakarta
( Informasi selengkapnya dapat menghubungi Tlp.021.5732408/08161919719 Yuyun Purnomo)
Materi lomba tidak pernah dibuat/diproduksi oleh pihak manapun.

Seluruh materi yang diikutkan dalam lomba, baik yang terpilih menjadi pemenang ataupun yang tidak terpilih, menjadi hak milik TVRI untuk diproduksi dan ditayangkan oleh TVRI dan atau hasil produksinya diikutkan dalam pertukaran acara TV dengan pihak luar negeri serta dapat diikut sertakan dalam Festival Internasional.
Materi lomba paling lambat diterima panitia Tanggal 25 Juli 2009

HADIAH PEMENANG
A. Lomba Desain produksi Dokumenter, Variety Showdan Talks Show
Masing-masing ;
-Juara Pertama ( Uang Tunai Rp.7.500.000;+ Piala + Piagam )
-Juara Kedua ( Uang Tunai Rp.5000.000;+Piala+Piagam )
-Juara Ketiga ( Uang Tunai Rp.2.500.000;+Piala+Piagam )
B. Lomba penulisan skenario film TV
-Lima skenario terbaik dari lima orang penulis skenario akan dinyatakan sebagai Pemenang.
-Masing-masing pemenang mendapat hadiah @ Rp.5.000.000; + Piala+Piagam.
-Hak memproduksi lima skenario pemenang lomba, menjadi Film TV adalah sepenuhnya milik TVRI.

TIM PENILAI
Juri Internal :
1. Harmens Tahir
2. Purnama Suwardi
3. Agus Wijoyono
4. Cosmalinda
Juri Independen :
1. Ikranagara
2. Gerzon Ayawaila
3. Retno Intani
4. Anis Ilahi

Informasi lebih lengkap, klik yang ini

Minggu, 07 Juni 2009

WORKSHOP LA LIGHTS INDIE MOVIE 2009

a. Persyaratan dan peraturan:

• Pendaftar adalah berkewarganegaraan Indonesia dan berusia minimal 18 – 30 tahun.

• Jika pernah mendapatkan penghargaan di festival Film tingkat nasional atau international, harap dicatumkan dalam formulir.

• Mendaftar diri sebagai perorangan dan tidak mengatasnamakan kelompok.

• Mengisi formulir pendaftaran dengan lengkap dan benar sesuai dengan peraturan yang ada dan mengembalikan formulir ke alamat yg sudah ditentukan.

• Tidak sedang mempunyai perjanjian atau kontrak dengan perusahaan film manapun.*

• Setiap pendaftar hanya berhak mengisi dan mengembalikan satu formulir pendaftaran.

• Pihak penyelenggara berhak mengunakan hasil karya peserta untuk kepentingan program LA Lights di semua media.*

• Konten cerita film tidak mengandung unsur SARA, Pornografi dan mendiskreditkan pihak-pihak tertentu.*

• Unsur-unsur yang ada dalam film adalah original dan tidak merupakan jiplakan dari karya orang lain tanpa ijin tertulis dari yang bersangkutan. Apabila ada tuntutan hukum dari pihak yang lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab peserta.*

• Batas akhir pengembalian formulir adalah 1 minggu sebelum workshop dimulai di setiap kota.

• Peserta yang telah dinyatakan lolos dari tahap Meet The Producers wajib menandatangani kontrak untuk mengikuti keseluruhan kegiatan sesuai dengan kurikulum. Mengenai waktu dan tempat akan disesuaikan di masing-masing kota.

*KET: terutama bagi teman-teman yang ingin mengikuti kompetisi sinopsis film cerita pendek -on the spot- pada saat workshop (untuk di produksi dalam program Film Gue Cara Gue), dan lolos masuk ke Day 2 (Meet the producers) - presentasi ide-

b. Prosedur Pendaftaran :

• Pendaftar mengambil pendaftaran di sekretariat yang telah ditentukan dan atau mendownload pendaftaran di website ini, enjoyindiemovie

• Formulir pendaftaran boleh difotokopi

• Pendaftar mengisi formulir pendaftaran dengan benar, mengisi pilihan program yang di inginkan dan mengembalikan secara langsung ke sekretariat atau kirim via pos ke alamat yang telah ditentukan atau dikirim melalui email di alamat email sesuai dengan sekretariat di tiap kota.


• Pendaftar membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 10.000,- dpt di transfer juga
CARA nya..:
* jgn lupa kirim formulir by email ato pos.. formulir bisa di download di WEB ini..-coba buka blog nya ya-
* Transfer biaya Pendaftaran Rp 10.000 ke BCA cabang Mayestik a/n KARJONO. 2281410611
* Bukti Transfer WAJIB di scan & di email ke la.indiemovie@gmail.com
* JGN LUPA untuk konfirmasi ke panitia by sms ato telpon ato email jika sudah melakukan transfer.

• Pendaftar WAJIB menyertakan fotokopi KTP / SIM/ KTM/Kartu Pelajar, foto berwarna (bebas, terbaru) ukuran 2R.

• Dari seluruh pendaftar, peserta akan diseleksi sejumlah kapasitas tempat pelaksanaan workshop berdasarkan formulir pendaftaran.

• Peserta yang terpilih wajib melakukan daftar ulang di sekretariat masing masing kota pada waktu yang telah di tentukan.

• Workshop diselenggarakan pada hari pertama. Pada tahap ini akan diselenggarakan mekanisme penyaringan kembali yang menentukan peserta yang berhak maju pada tahap Meet The Producers pada hari ke dua.

.

SEKRETARIAT JAKARTA

SET FILM WORKSHOP
Jl. Sinabung No.4B, Pakubuwono Keb.baru
jakarta Selatan 12120
Email : la.indiemovie@gmail.com
Telp. 021 72799227 / 72799226
fax : 021 7229638
Cp: Fira / Anunk / Kenya

----------------------------------------------
JADWAL WORKSHOP

JAKARTA:
WORKSHOP & MEET THE PRODUCERS
4 & 5 Juli 2009
@ PPHUI Kuningan, Jakarta


Panitia: SET FILM WORKSHOP
CP : Anunk/Kenya 0815 10594899 / 021 99323279


YOGYAKARTA:
WORKSHOP & MEET THE PRODUCERS
11 & 12 Juli 2009
@ Auditorium RRI Gejayan

Panitia:
CP: Ratna 0274 6572017
email : indiemovie_jogja@yahoo.com

SURABAYA
WORKSHOP & MEET THE PRODUCERS
18 & 19 Juli 2009
@ Gedung Telkom Ketintang


Panitia: Otak otak Event & Communication
CP: 031 7314305 (office) / Edy, 031 77194638

BANDUNG
WORKSHOP & MEET THE PRODUCERS
25 & 26 Juli 2009
@ Dago Tea House

Panitia: Sembilan Matahari
CP: Manda, 022 91690093

Biaya pendaftaran Rp 10.000
Diserahkan pada saat pengembalian Formulir*

* cara pembayaran tergantung kebijakan masing2 panitia / EO Lokal

Jumat, 29 Mei 2009

NAMA BLOG

Tadi pagi saya 'dimarahi' oleh Pasha, sobat saya yang suka memaksakan kehendak tapi sebenarnya baik itu ^_^ Katanya, mana posting-an tunggal saya lagi? Kenapa belum ada lagi selain yang kami tambahkan bersama? Apalagi, kata dia lagi, blog saya ini sudah pernah dibaca orang, bahkan sudah punya pengikut.

Maka, karena 'takut' padanya, jadilah saya menge-post lagi sekalipun rasanya berat.... Masalahnya, apa yang harus saya tulis?

Setelah berpikir sejenak, saya menemukan tema yang bisa saya tulis. Yakni, nama blog saya yang aneh bin ajaib ini.

Nama ini pemberian Pasha juga. Nama Nicholas diambil dari dua aktor (yang menurut kami) hebat : Nicholas Cage dan... Nicholas Saputra (kami cinta produk lokal mau pun setengah lokal!). Sedangkan nama belakang Muckenhuber Pasha temukan dalam salah satu buku humor (kalau tidak salah karangan Larry Wilde, tapi dia lupa judulnya). Sepertinya, nama belakang ini tidak ada di Jerman mau pun negara Eropa lainnya. Tapi, tak apalah, yang penting namanya unik. Enak juga didengarkan sekalipun pelafalannya agak sulit.

Jangan mengira saya adalah produk interlokal atau setengah lokal seperti Nicholas Saputra. Soalnya, saya asli Indonesia. Hanya, nama blog-nya saja yang kebule-bule-an. Awalnya saya sempat kikuk juga. Tapi sudahlah, diterima saja. Lama-lama terdengar keren juga.

Jadi, apa nama blog-mu?

Kamis, 28 Mei 2009

IDE (GILA & TIDAK GILA) BIKIN SKENARIO (3)

Kembali lagi dengan usul atau ide-ide seputar tema penulisan skenario yang diambil dari kehidupan sehari-hari. Misalnya, isu-isu yang berkembang dalam berbagai bidang kehidupan, mau pun 'isu' yang dihembuskan si kotak ajaib bernama TV. Mudah-mudahan, benih-benih ide yang kami sampaikan dapat menjadi inspirasi bagi siapa saja yang ingin menulis skenario cerita film mau pun sinetron. Agar, isi sinetron di TV tidak lagi melulu cerita anak orang kaya yang hilang atau perebutan harta. Tentu saja, tak menutup kemungkinan ada ide yang cukup 'gila' yang dapat menambah 'keruwetan' cerita sinetron kita ^_^

REALITY SHOW
Suka nonton Termehek-mehek? Kalau suka, berarti Anda mudah dibohongi.... D Maaf, bercanda.... Kami tidak akan membahas di mana letak 'dusta' yang dijual dalam reality show populer itu, namun kalau melihat 'cerita-cerita' yang 'dijual', maka dapat dipastikan bahwa tim kreatif acara ini adalah orang-orang dengan imajinasi paling liar untuk ukuran Indonesia. Sobat kami yang paling rajin nonton TV, Pasha, pernah beberapa kali menonton acara ini dan sangat terkagum-kagum pada rancangan 'cerita' reality show berjudul aneh ini. Kalau mau tahu bagaimana 'liar'-nya imajinasi para penulis naskah acara ini, silakan nonton sendiri, deh. Ini bukan promosi, lho.... Soalnya kami pun beranggapan bahwa sebagian besar acara reality show seperti ini (tak hanya Termehek-mehek, tetapi juga puluhan acara sejenis) tak ubahnya sinetron dengan para pemain yang berakting lebih kaku daripada pemain sinetron. Maaf kalau ada yang tersinggung ^_^ Sebenarnya, ada kok, reality show yang kami sukai, yakni Kena Deh yang tayang di antv. Soalnya, selain dibuat lebih 'real', kami jadi suka jelalatan kalau sedang jalan ke luar rumah. Siapa tahu, Panji mendekat dan mulai bagi-bagi duit. Lumayan 'kan?


SITUS PERTEMANAN
Suka baca Benny & Mice di harian Kompas? Nah, dalam salah satu episode, dikisahkan Benny & Mice membeli laptop hanya agar dapat 'berteman' di facebook, padahal dalam kehidupan di luar dunia maya, mereka sudah menjadi sahabat! Kalau kita kembangkan konsep yang menyentil para pencandu fb ini, mungkin kita bisa menceritakan bahwa setelah 'berteman' di dunia maya, dua orang sahabat baik justru hubungannya merenggang. Sebab, secara tak sengaja, salah seorang di antara mereka menyebarkan aib atau keburukan sahabatnya di wall-nya. Bisa dibayangkan ribut-ribut yang terjadi di antara mereka. Mudah-mudahan, kita tidak mengalaminya, ya?

KOMIK STRIP
Masih tentang Benny & Mice. Ada beberapa fenomena menarik yang dijabarkan oleh para komikus ini. Misalnya, demam sandal Romawi dan kegemaran untuk ber-internet gratisan padahal mampu beli laptop berharga puluhan juta.... Kalau kita bukan tergolong orang yang peka atas perkembangan sosial kemasyarakatan, ikuti saja komik-komik seperti ini. Dijamin, hampir setiap minggu kita akan menemukan ide-ide mentah yang bisa diolah menjadi cerita yang menarik. Tidak sulit 'kan, menambahkan bumbu-bumbu cerita jika kita sudah punya bahan mentahnya?

YOUTUBE
Jangan hanya mengunggah video narsis Anda ke situs populer ini. Beri perhatian pada video-video unik yang diunggah oleh orang lain. Misalnya, video tentang hewan peliharaan yang lucu-lucu. Siapa tahu, kita bisa menulis skenario tentang hewan kesayangan. Atau, nonton video masak agar kita bisa mengira-ngira, pekerjaan jadi koki itu seperti apa. Siapa tahu, kita bisa menulis skenario seperti anime Born To Cook. Unik dan seru!

Fiuh, sampai di sini dulu. Kami masih akan menyambung tulisan ini. Lain kali....

Tulisan ini juga terdapat di :
Sandeq
Pasha

Senin, 25 Mei 2009

LOMBA FOTOGRAFI DAN FILM PENDEK MADRASAH

Lomba Fotografi

Tema:
Dinamika Madrasah

Ketentuan Lomba:
1. Dibuka untuk umum.
2. Boleh mengirim lebih dari satu foto (setiap foto yang dikirim diberi judul
beserta keterangan singkat tentang obyek foto).
3. Mengirim hasil cetak(hard copy) minimal 3 lembar untuk tiap foto yang
dikirim, dengan ukuran 4R, disertai file soft copy (hasil scan untuk foto yang
berbasis non-digital)
4. Karya sediri dan dikirim paling lambat tanggal 30 Juni 2009 (stempel post).
5. Menyertai nama pengirim, alamat jelas, nomor HP, telp rumah/kantor dan
email.
6. Semua Foto yang dikirim menjadi milik penyelenggara.
7. Sepuluh Finalis akan diundang pada saat pengumuman dan penyerahan
hadiah pada acara Ekspo Madrasah di Kota Malang Jawa Timur, Juli 2009
yang akan datang.
8. Alamat:
Panitia Lomba Foto Madrasah
Subdit Kelembagaan dan Kerjasama
Direktorat Pendidikan Madrasah, Departemen Agama RI
Jl. Lapangan Banteng Barat No 3-4 Jakarta
Telp: 021 3811642/654 Ext 520, Hunting: 021 3811523
Email: fotofilmmadrasah@yahoo.com

Kriteria Foto:
1. Menginformasikan seputar kegiatan dunia pendidikan madrasah baik intra
maupun ekstra, termasuk stakeholder madrasah secara umum.
2. Memenuhi syarat-syarat teknis forografi yang baik seperti sudut pengembilan
dll.
3. Memiliki fokus cerita, informasi, sudut pengambilan, kesan, pesan dan misi
yang mudah dipahami.
4. Faktual, jujur, memiliki momentum, sesuai dengan kenyataan yang
sesungguhnya.


Hadiah
Juara 1 Rp. 10.000.000,00 dan plakat-sertifikat.
Juara 2 Rp. 7.500.000,00 dan plakat-sertifikat.
Juara 3 Rp. 5.000.000,00 dan plakat-sertifikat.
Juara harapan Rp. 3.000.000,00, dan plakat-sertifikat.

Pengumuman dapat juga dilihat di www.depag.go.id

Lomba Film Pendek

Tema:
Kepedulian, Kasih Sayang dan Perjuangan

Ketentuan Umum:
1. Peserta adalah siswa/siswi madrasah.
2. Mengirim hasil karya dalam format dalam 2 (dua) format: hard copy dalam
bentuk miniDV atau DVD, dan soft copy dalam bentuk file .MOV (Quicktime)
atau .AVI. DVD harus dalam format NTSC.
3. Durasi film adalah 11 menit, dapat dibuat dengan selular (handphone) atau
handycame.
4. Jenis film bersifat bebas, dapat berupa dokumenter, fiksi atau non-fiksi, liveaction
maupun animasi.
5. Peserta dapat mengirim lebih dari satu film
6. Setiap film diberi judul dan disertai synopsis (maksimal 1000 karakter)
7. Menyertai nama pengirim, alamat jelas, nomor HP dan telp rumah/kantor.
8. Karya sediri dan dikirm paling lambat tanggal 30 Juni 2009 (stempel post).
9. Semua salinan (copy) film yang dikirim menjadi milik penyelenggara.
10. Sepuluh Finalis akan diundang pada saat pengumuman dan penyerahan
hadiah pada acara Ekspo Madrasah di Kota Malang Jawa Timur, Juli 2009
yang akan datang.
11. Alamat:
Panitia Lomba Film Pendek
Subdit Kelembagaan dan Kerjasama
Direktorat Pendidikan Madrasah, Departemen Agama RI
Jl. Lapangan Banteng Barat No 3-4 Jakarta
Telp: 021 3811642/654 Ext 520, Hunting: 021 3811523
Email: fotofilmmadrasah@yahoo.com

Kriterian Film Pendek:
1. Mengankat isu seputar dunia pendidikan madrasah (seperti pendidik,
tenaga kepandidikan, siswa, orang tua atau masyarakat sekitar, dll).
2. Tema dan alur film menggugah dan inspiratif.
3. Memiliki fokus cerita, informasi, kesan, pesan dan misi yang mudah dipahami.
4. Tidak melanggar nilai-nilai agama dan budaya bangsa.

Hadiah
Juara 1 Rp. 10.000.000,00 dan plakat-sertifikat.
Juara 2 Rp. 7.500.000,00 dan plakat-sertifikat.
Juara 3 Rp. 5.000.000,00 dan plakat-sertifikat.
Juara harapan Rp. 3.000.000,00, dan plakat-sertifikat.

Pengumuman dapat juga dilihat di www.depag.go.id

Senin, 18 Mei 2009

IDE (GILA & TIDAK GILA) BIKIN SKENARIO (2)

Yah, yah, yah. Yeah!

Akhirnya kami bisa menulis lagi setelah sekian lama tergencet jadwal padat (tenang... kami bukan seleb artis, hanya orang-orang biasa yang kebetulan bermimpi jadi kaya raya dan kalau bisa, beken juga!) yang bikin otak mengalami kerusakan cukup parah. Namun, setelah diperbaiki sana-sini, kami pun bisa menulis lagi. Leganya...

Melanjutkan tema terdahulu, yakni ide-ide yang kami anggap cukup menarik (gila mau pun tidak gila) untuk menulis skenario film cerita, baik film bioskop mau pun sinetron. Nah, berikut adalah sumber-sumber ide yang segar dan mudah-mudahan tidak norak!

FORUM GOSIP
Forum gosip di internet selalu membahas gosip-gosip yang lebih 'panas', lebih 'segar' dan lebih 'gila' daripada infotainment. Umumnya, gosip-gosip tersebut dihembuskan oleh orang-orang dengan daya khayal kelewat tinggi-- kalau gosipnya menjatuhkan nama seseorang--memiliki rasa sirik yang tak ketulungan tingginya. Tapi, sebagai orang 'benar' atau setidaknya berusaha menjadi orang yang 'benar', kita jangan hanya terbatas menjadi tukang gosip berikutnya. Ambil ide-ide liar dan--barangkali--penuh dusta yang dilemparkan para tukang gosip itu, lalu susunlah menjadi cerita yang menarik dalam bentuk skenario yang profesional. Sangat gampang dan... gratis! Dijamin, sinetron stripping atau FTV dengan cerita jiplakan bakalan kalah seru dengan cerita yang kita tulis!


VIDEO KLIP
Suka video klip LETTO untuk lagu berjudul Permintaan Hati? Cerita dalam vidklip itu keren dan barangkali jarang terpikirkan oleh orang banyak. Ada juga video klip Peterpan, Menghapus Jejakmu yang idenya orisinal. Nah, kalau menulis cerita skenario berdasarkan vidklip, jangan diambil mentah-mentah alur ceritanya. Dimodifikasi juga, dong, biar tidak dituduh menjiplak. Misalnya, dalam video klip Letto-Permintaan Hati, kita bisa membayangkan, bagaimana kalau cerita dalam vidklip itu ditulis ulang dari sudut pandang seorang pembosan? Eh, salah, itu 'kan Pasha, ya? Maksudnya, bagaimana kalau ceritanya ditulis ulang dari sudut pandang cewek yang kelak ditinggal Noe (itu lho, yang mau membakar Noe hidup-hidup) yang ternyata sakit parah? Atau, kita melakukan modifiksi lain. Ceritanya, cewek dalam vidklip itu tidak berasal dari masa depan, 'hanya' seorang cewek yang kebingungan mencari Noe yang datang tiba-tiba dan pergi tiba-tiba juga. Pokoknya, ide yang sudah ada, kita oleh lagi, diutak-atik sana-sini, lalu jadilah sesuatu yang baru. Dan itu jelas BUKAN PENJIPLAKAN.

IKLAN TV
Banyak orang yang sebal dengan iklan saat break di TV. Tapi kami berpendapat bahwa sudah saatnya kata 'kreatif' menjadi nama tengah para penulis skenario film cerita juga, bukan hanya milik para penulis naskah iklan. Kalau mau berusaha sedikit, banyak iklan-iklan menarik yang dapat kita olah menjadi sebuah cerita. Misalnya nih, iklan pewangi tubuh pria yang menceritakan cewek-cewek yang meninggalkan nomor HP-nya agar ditelepon oleh cowok yang memakai pewangi tersebut. Atau, iklan sebuah operator seluler yang mengisahkan orang-orang 'dodol' yang salah pengertian akan sesuatu hal, misalnya tentang seorang istri cantik yang mengira pakaian yang di-diskon hanya yang berwarna 'item'.... Kita bisa mengembangkan cerita berdurasi singkat yang sangat mengena di hati pemirsa TV itu menjadi sebuah skenario berdurasi lebih panjang. Intinya teman, menemukan ide itu gampang!

TOKOH TAMBAHAN
Biasanya, sebuah film atau sinetron menghadirkan tokoh-tokoh pelengkap, entah diperlukan atau tidak penting-penting amat dalam sebuah cerita. Kalau sedang 'kering ide', kita bisa mengambil tokoh-tokoh pelengkap tersebut menjadi tokoh-tokoh utama dalam cerita skenario yang akan digarap. Misalnya, kalau dalam film A, tokoh Jupri hanya jadi sahabat dari tokoh utama, maka dalam cerita baru karya kita, Jupri ini kita jadikan tokoh utama. Tentu saja, kita mengubah nama (biar tidak ketahuan!) tokoh dan mengubah sedikit karakternya. Lalu bayangkan, apa yang akan terjadi jika si Jupri ini dihadapkan pada masalah yang dihadapi oleh tokoh sahabatnya dalam film A. Perbedaan karakter sebuah tokoh dengan tokoh lainnya pasti akan menghasilkan penyelesaian masalah yang berbeda. Sekali lagi, dengan begini, kita tidak bisa dituduh menjiplak, hanya menulis ulang sebuah cerita dari sudut pandang seorang tokoh dengan karakter berbeda. Kira-kira, apa yang terjadi kalau Cinderella mempunyai tabiat seburuk saudara-saudara tirinya? Bagaimana dia menghadapi penindasan oleh keluarga barunya? Apakah pangeran masih tertarik padanya? Atau, jangan-jangan, sang pangeran justru seorang yang tertindas hingga butuh bantuan Cinderella bengal? Hei, bisa jadi, kita menulis sebuah cerita baru yang lucu sekali, bukan?

Tulisan ini juga terdapat di :
Pasha
Sandeq

Selasa, 21 April 2009

IDE (GILA & TIDAK GILA) BIKIN SKENARIO (1)

Teman-teman, setelah menonton, mencela dan menggeleng-gelengkan kepala melihat keseragaman tema sinetron dan film bioskop Indonesia saat ini, kalau boleh, kami (Pasha, Sandeq dan Nico) mengusulkan beberapa ide berupa tema dalam menyusun sebuah skenario. Beberapa di antaranya bahkan tidak kami sukai. Tapi, siapa tahu, ada sosok-sosok kreatif dan inovatif yang mampu mengubah apa yang kami sampaikan menjadi sebuah skenario yang menarik. Tapi, kalau ada yang berhasil, ajak-ajak kita dong... Kita 'kan pingin beken juga... ^_^

OBAMA OUR PRESIDENT
Iklan minyak goreng dan wafer yang ada Obama-nya memang menggelikan. Kami tidak habis pikir, apa sebenarnya yang ada di otak orang-orang periklanan yang katanya kreatif, inovatif, berpikir out of the box dan seterusnya itu? Lalu, apa kerja KPI, kok iklan yang melecehkan presiden negara lain dibiarkan saja? Huh!
Tapi... daripada marah-marah sendiri, bagaimana kalau bikin skenario (kalau bisa sekaligus dengan film-nya) mengenai kemungkinan Obama kita impor untuk menjadi presiden di negara kita ini? Barangkali ceritanya bisa kita bikin seperti ini : Obama kita kontrak sebagai presiden dua tahun sebagai masa percobaan dengan bayaran seperempat cadangan emas Indonesia (eh, nilainya berapa ya?). Nah, melihat nilai kontraknya, diceritakan Obama tergiur. Singkat cerita, Obama pun memerintah Indonesia. Sayangnya, baru dua hari bertugas, Obama mengundurkan diri sebagai presiden, bahkan menantang setiap orang yang ingin menghalangi kepulangannya ke AS untuk menembak kepalanya saja. Alasan pengunduran dirinya adalah... ah, masa' harus diberitahukan lagi? 'Kan sudah jelas alasannya. Superman saja bingung kalau disuruh mengurus negara ini, bagaimana dengan Obama???!!!

CALEG GAGAL
Kisah puluhan bahkan ratusan caleg dan simpatisannya yang gagal menjadi legislator adalah ide yang menurut kami cukup menarik. Ceritanya mau bagaimana, suka-suka Anda-lah. Tinggal pencet tombol remote TV, sudah dapat beragam kisah menarik, menggelikan, memilukan dan memalukan. Terserah mau dibikin seperti apa. Di-copy paste dari TV dan media massa lain juga boleh. 'Kan kisah-kisah caleg gagal jauh lebih menarik daripada sinetron?


INFOTAINMENT
Mirip dengan kisah caleg gagal, sensasi seputar dunia keartisan juga bisa menjadi ide dasar yang menarik. Tinggal pilih : Julia Perez, Dewi Perssik, Saipul Jamil atau Nicholas Saputra? Eh, yang terakhir disebut namanya sepertinya kurang sip kalau kisahnya dijadikan cerita skenario film. Soalnya, jarang banget muncul di infotainment. Kurang seru kalau sebuah film isinya hanya si ini menang di festival ini atau si itu jadi ikon produk ini itu....

PONARI SI BATU PETIR
Setelah desas-desus bahwa komik Gundala Putra Petir akan diangkat ke layar lebar, kami merasa bahwa kisah Ponari yang bombastis, fantastis dan tis-tis yang lainnya, perlu diangkat menjadi sebuah film televisi atau bioskop pula. Mungkin filmnya akan menjadi GUNDALA VS PONARI, di mana Gundala menjadi sang perusak sementara Ponari menjadi penyembuh... Yeah, mirip-mirip Inuyasha dan kakaknya yang entah siapa namanya itu....

IKLAN POLITIK
Iklan-iklan jenis ini memang sudah tidak tayang lagi. Namun kita tentu masih mengingat isinya yang huahahaha... lucu-lucu. Misalnya, iklan di mana seorang (calon) pemimpin dan wakil rakyat menjadi sosok yang sangat peduli pada rakyat dengan visualisasi yang sangat sederhana : menyerahkan bahan pangan ke tangan salah seorang rakyat atau tampak dengan santun mendengarkan keluhan-keluhan rakyat. Nah, ceritanya bisa kita kembangkan semaunya. Mau dibikin jadi caleg gagal yang mengambil kembali apa yang sudah ia berikan atau menjadi caleg sukses yang mengambil kembali apa yang sudah ia berikan (lewat korupsi, pastinya), semuanya terserah Anda! Ujung-ujungnya juga sama, kita telah salah memilih!

JANGAN LUPAKAN KOLUSI DAN NEPOTISME
Kami suka geli melihat kampanye anti korupsi yang dicanangkan sejumlah politisi. Yeah, mereka melupakan dua kawan lama korupsi : kolusi dan nepotisme. Adalah lucu jika seorang fungsionaris partai gencar mencanangkan gerakan anti korupsi, tapi malah menempatkan anggota keluarganya menjadi caleg baik untuk kursi DPR RI mau pun DPRD, tanpa mempertimbangkan pengalaman dan kapabilitasnya dengan seksama. Jadi, silakan angkat kisah-kisah ini menjadi komedi satir atau mungkin juga sarkasme. Jangan lupa, gambarkan kehancuran sebuah negara bila dipimpin dan rakyatnya diwakili oleh legislator yang tidak mampu dan hanya bermodalkan nama besar ayah atau ibunya. Blam!

Oke, kami sudahi dulu. Capek....

Tulisan ini juga ada di :
Sandeq
Pasha